6 Tips Traveling Pakai Mobil Agar Perjalanan Nyaman

Melakukan travelling memang selalu menyenangkan terlebih lagi jika kalian membawa kendaraan pribadi seperti mobil Ford. Dengan membawa mobil sendiri tentu saja travelling akan lebih praktis dan membawa banyak barang tentunya. Namun yang perlu diingat sebelum menggunakan mobil ini sebaiknya kalian service terlebih dahulu mobil tersebut di bengkel resmi Ford.

Tips Travelling Dengan Mobil

Selain itu ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan agar acara travelling kalian dengan mobil menjadi lebih menyenangkan. Berikut ini adalah beberapa tips sederhana yang bisa kalian terapkan agar perjalanan semakin menyenangkan.

  • Jangan Lupa Bawa Cemilan

Hal pertama yang harus kalian bawa ketika melakukan travelling yaitu membawa cemilan. Terkadang ketika melakukan travelling lokasi yang ditempuh lumayan jauh dan pastilah kalian akan sering merasa lapar. Maka dari itu dengan adanya cemilan di dalam mobil maka rasa lapar kalian bisa teratasi dan usahakan tempatkan cemilan tersebut pada suatu tepat yang mudah dijangkau. Menempatkan cemilan pada tempat sangat penting untuk menjaga mobil kalian tetap bersih. Kalian tentu tidak ingin remahan cemilan yang kalian bawa berserakan sembarangan di dalam mobil bukan.

  • Perhatikan Kebersihan Mobil

Kemudian hal yang lainnya yaitu jaga kebersihan mobil kalian. Setelah kalian mengecek kondisi mobil di bengkel resmi Ford maka kalian juga harus membersihkan mobil kalian terutama bagian dalamnya. Perjalanan yang nyaman tentu saja dimulai dari kondisi mobil yang bersih, terlebih lagi jika kalian membawa anak-anak maka hal semacam itu harus kalian perhatikan benar-benar.

  • Tata Barang Bawaan Dengan Benar

Ketika travelling tentu kalian akan membawa banyak barang untuk kebutuhan semua keluarga. Namun sayangnya barang-barang tersebut terkadang tidak ditata dengan rapi. Jika barang tidak tertata dengan rapi maka akan mengganggu kenyamanan anggota keluarga lain yang ada dalam mobil tersebut. Maka sebaiknya tata barang serapi mungkin dan maksimalkan ruangan mobil yang ada agar barang tidak berantakan.

  • Bawa Mainan Anak

Jika kalian berniat untuk melakukan travelling bersama dengan anak-anak maka hal yang harus kalian perhatikan yaitu membawa mainan mereka. Mainan tersebut berguna untuk mengalihkan perhatian mereka ketika bosan dengan begitu mereka tidak akan rewel ketika perjalanan. Usahakan membawa mainan yang tidak terlalu besar ya.

  • Sediakan Uang Receh

Kemudian jangan lupa juga selalu bawa uang receh hal tersebut sangat berguna jika kalian sedang parkir atau membayar tol pastilah kalian memerlukan uang receh untuk membayarnya. Akan tetapi bagi kalian yang tidak memiliki uang receh bisa menukarnya di bengkel resmi Ford ketika kalian melakukan service disana atau tempat lain yang kalian kunjungi dan usahakan membawa dalam jumlah yang banyak untuk berjaga-jaga.

  • Jaga Keamanan Mobil

Travelling dengan menggunakan mobil sendiri terkadang memiliki resiko salah satunya yaitu adanya pencurian pada mobil kalian. Salah satu barang yang sering menjadi sasaran pencurian mobil yaitu audio player. Untuk mencegah hal tersebut kalian bisa mengakalinya dengan menutup audio player tersebut menggunakan tempat DVD.

Mengganti Interior Mobil Juga Perlu

Kemudian selain itu kalian juga harus memperhatikan kenyamanan bagian dalam mobil kalian. Salah satu yang bisa kalian lakukan yaitu memodifikasi sedikit bagian dalam mobil kalian. Jika kalian bingung ingin melakukannya dimana maka kalian bisa datang ke bengkel resmi Ford. Jadi itulah beberapa tips yang bisa kalian lakukan agar acara travelling kalian menggunakan mobil pribadi berjalan dengan lancar. Serta jangan lupa membawa uang sedikit lebih banyak untuk berjaga-jaga jika ada kebutuhan lain selama melakukan perjalanan seperti biaya makan atau bensin yang lebih banyak dari yang direncanakan sebelumnya.